Saturday, March 22, 2014

Rumusan Masalah

Rumusan masalah merupakan salah satu tahap dari sejumlah tahap penelitian yang mempunyai kedudukan penting dalam sebuah kegiatan penelitian. Rumusan masalah dapat diartikan sebagai suatu rumusan yang mempertanyakan suatu kejadian, baik dalam kedudukannya sebagai kejadian yang mandiri, maupun saling berhubungan dengan kejadian lainnya.



Perumusan masalah dapat dibedakan menjadi tiga sifat :

  1. Perumusan Masalah Deskriptif 
  2. Suatu rumusan masalah yang memandu peneliti untuk mengeksplorasi dan atau memotret situasi sosial yang akan diteliti secara menyeluruh, luas dan mendalam.

  3. Rumusan masalah komparatif 
  4. Suatu rumusan masalah yang memandu peneliti untuk membandingkan antara konteks sosial atau domain satu dibandingkan dengan yang lain.

  5. Rumusan masalah assosiatif
  6. Suatu rumusan masalah yang memandu peneliti untuk mengkonstruksi hubungan antara situasi sosial atau domain satu dengan yang lainnya.

No comments:

Post a Comment